![]() |
| Mahasiswa Prodi Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pamulang kembangkan sistem pencatatan Kunjungan Perpustakaan. (Foto: dok/ist). |
Suara Time, Jakarta Barat – Mahasiswa Program Studi Teknik Informatika Fakultas Ilmu Komputer Universitas Pamulang berhasil mengembangkan sistem pencatatan kunjungan perpustakaan berbasis web pada SD Lazuardi Cordova GCS. Aplikasi ini dirancang untuk meningkatkan efisiensi, akurasi serta memudahkan pendataan kunjungan siswa di perpustakaan yang sebelumnya masih dilakukan secara manual.
Pengembangan sistem tersebut merupakan bagian dari kegiatan Kerja Praktek (KP) yang di laksanakan oleh Ahmad Subkih, Mawaddah, Kartika Putri Sunardi pada tahun akademik 2025/2026.
Kegiatan KP berlangsung di lokasi SD Lazuardi Cordova GCS yang beralamat di Jalan Meruya Selatan, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.
Selama pelaksanaan kerja praktek, tim mahasiswa melakukan observasi dan wawancara dengan pustakawan. Hasil pengamatan menunjukkan bahwa proses pencatatan kunjungan perpustakaan yang dilakukan secara manual menggunakan pembukuan sederhana menimbulkan kesalahan pencatatan dan kehilangan data. Menjawab permasalahan tersebut, mahasiswa merancang dan mengimplementasikan website pencatatan kunjungan perpustakaan dengan menggunakan bahas pemrograman PHP dan basis data MySQL.
Website yang dihasilkan memiliki fitur utama, diantaranya pencatatan kunjungan siswa secara real-time, pengelolaan data kunjungan serta pembuatan laporan kunjungan harian hingga bulanan. Melalui kegiatan kerja praktek ini, mahasiswa Universitas Pamulang tidak hanya mengaplikasikan ilmu yang diperoleh selama perkuliahan, tetapi juga berkontribusi langsung dalam mendorong perkembangan teknologi secara digital.

Komentar0