GUdpBSYpTSd0TSY5TUW8TSC5TA==

Gerakan Pramuka di Kabupaten Tabanan Menjadi Pelopor


Suara Time, Bali
– Sekretaris Daerah Kabupaten Tabanan, I Gede Susila selaku Kakak Ketua Kwartir Cabang (Kakwarcab) Gerakan Pramuka Tabanan secara resmi membuka Sakti Scout Challenge (SSC) III yang diselenggarakan di SMK Negeri 3 Tabanan, Senin, (19/1).

Kegiatan ini diikuti oleh adik-adik Pramuka dari berbagai Kecamatan di Kabupaten Tabanan dan turut dihadiri Perangkat Daerah terkait, Unsur Forkopimcam Seltim, Kepala SMK N 3 Tabanan, jajaran Andalan Kwartir Cabang Tabanan, serta para pembina.

Sekda I Gede Susila pada kesempatan itu menekankan, pentingnya keseimbangan antara disiplin dan kebersamaan dalam kegiatan Pramuka, serta mengajak peserta mengikuti lomba dengan penuh kegembiraan agar mampu menyerap nilai-nilai positif.

Ia juga menyampaikan peran strategis generasi muda dalam pembentukan karakter dan prestasi sangat penting. Untuk itu, pihaknya memberikan motivasi terkait pentingnya pendidikan vokasi dan mendorong adik-adik Pramuka untuk berani berinovasi, merencanakan masa depan sejak dini, serta mengikuti Sakti Scout Challenge III dengan penuh semangat, menjunjung tinggi sportivitas, dan memperkuat persaudaraan. @prokopimtabanan,-

Komentar0

Type above and press Enter to search.